Makna Halalbihalal, rasa saling memaafkan, dan bersyukur
Karanganyar - Surat Al A’raf ayat 96 adalah perintah kepada manusia untuk bertakwa kepada Allah, sebab dengan bertakwa kepada Allah akan ditambahkan keberkahan dalam bermasyarakat.
Hal itu disampaikan Dai Champions Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat 2025 Ustaz Dwi Jatmiko dalam tausiyahnya saat Halal bihalal Warga Dusun Kepuh RW 3 Kelurahan Lalung di Gedung Pertemuan RW 3 Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu Malam (12/4/2025).
"Warga desa Kepuh RW 03 Kelurahan Lalung yang aman dan damai, itu juga adalah keberkahan. Halal bihalal inti mendasarnya adalah saling meminta maaf antara satu dengan lainnya dengan berjabat tangan," katanya.
Kemudian saling memberi maaf terutama kepada kedua orang tua, karib-kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan tetangga yang jauh, dan teman sejawat, ibnu sabil dan hamba sahaya.
“Empat orang tua yang harus dimuliakan terutama orang tua yang melahirkan, mertua, pimpinan dan guru. Guru yang dimaksud bukan hanya mengajarkan ilmu pengetahuan (transfer of knowledge), tetapi juga menanamkan nilai-nilai kemuliaan (transfer of value), mengembangkan keahlian dan kemandirian (transfer of skill),” katanya sambil tersenyum.
Selain itu, dalam Islam hujan diyakini dapat membawa berkah mampu mengusir gangguan setan, berdasarkan Surat Al-Anfal ayat 11. "Ingatlah, ketika Allah membuat kamu mengantuk untuk memberi ketenteraman dari-Nya, dan Allah menurunkan air (hujan) dari langit kepadamu".
“Alhamdulillah malan ini pengajian diguyur hujan semoga berkah. Hadir bapak Bayan Pekik Ariyoga, bapak RW Puryanudi, ustaz Ahmad Sugino Takmir Masjid Al Barokah, Ketua RT 1, 2, 3, 4, Pemuda Karang Taruna dengan 170 Kepala Keluarga. Terima kasih telah hadir belajar bersama 500 warga, tua muda dan diperkuat Aeromax Sound System,” bebernya.
Dosa manusia dengan Allah Subhanahuwataala akan terampuni sepanjang telah bertaubat, namun Allah belum mengampuni dosa antar sesama manusia sepanjang ia belum meminta maaf.
“Dosa kepada Allah bisa diampuni dengan istighfar, sedangkan dosa kepada manusia bisa diampuni dengan meminta maaf kepada orang yang bersangkutan. Makna Halalbihalal, rasa saling memaafkan, dan bersyukur. Syukuri prestasi, pantaskan diri, raih ridho Illahi,” pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar