mpksdisolo.com– Sebanyak 65 peserta Baitul Arqom SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta lulus 100 persen. Dengan indikator kelulusan adanya materi Baitul arqom sebanyak 4 materi, fathul qulub 2 sesi, salat lail, dan lembar keaktifan peserta.
Narasumber yang hadir mulai dari Prof Dr Zakiyuddin Badawi dengan materi ideologi Muhamamdiyah, Drs KH Anwar Sholeh MHum Paham Agama Manhaj Muhamamdiyah, Dr Suyanto Kultum dan Kajian Fathul Qulub, Drs H Ahmad Dahlan Rais MHum Risalah Islam Berkemajuan, dan Prof Dr Sofyan Anif terkait Manajemen Sekolah Bertaraf Internasional, Sabtu (14/9/2024).
“Luar biasa SD Muhammadiyah 1 Ketelan, dan hari ini Sejarah membuktikan dari jumlah peserta yang hadir itu lulus semua berdasarkan surat Keputusan Nomor 189/III.5/A/2024 tertanda tangan Ketua Majelis MPKSDI Kota Surakarta Dr Suyanto dan Sekretaris Abdul Afif Amrullah SPsi,” papar Master of Training Drs H Sukendar MM.
Ia menambahkan Keputusan lulus serratus persen berdasarkan rapat Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surakarta Bersama 7 instruktur mulai dari Imam Muqoyyadi, Fahmi Aidid, Ruzain Zahrir Syaifullah Ahmad, Mirzam Arqy Ahmadi, M Fatahillah, Abdul Afif Amrullah dan Dwi Jatmiko.
Kegiatan itu juga dihadiri dan ditutup secara resmi oleh Hj Sri Sayekti MPd selaku Kepala Sekolah penggerak Berkemajuan SD Muhammadiyah 1 Ketelan Solo Barat Pura Mangkuengaran.
"Seluruh guru karaywan memahami ideologi gerakan Muhammadiyah dan dapat mengimplementasikan nilai-nilai jiwa dan semangat Al Islam Kemuhammadiyahan dalam kehidupan sekolah. Kita semua adalah guru Ismuba," ujar Sayekti.
Sementara itu, ketua panitia Baitul Arqom, Ahmad Syaifuddin MPd mengatakan bahwa kegiatan ini mempunyai tujuan agar semua pihak yang terlibat dalam layanan Pendidikan yang terbaik mempunyai kesatuan sikap integritas, gerak Langkah yang sama, wawasan, dan cara berpikir dalam memahami, melaksanakan misi Muhammadiyah.
“SD Muhammadiyah 1 Solo saat ini sudah berusia 90 tahun yang berdiri sejak 1935, jelas visi misinya bagaimana memberikan layanan Pendidikan yang terbaik untuk anak didik. Mudah-mudahan Ismuba selalu menjadi garda terdepan,” jelas Ahmad.
Para peserta yang berhasil lulus mengaku sangat bersyukur dan bahagia atas pencapaian yang mereka raih. Mereka berterima kasih kepada seluruh panitia Baitul Arqom yang telah memberikan dukungan dan motivasi selama proses kegiatan di Hotel Sahid Solo.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar