Manhaj Ideopolitor Muhammadiyah Digelar PCM Laweyan

 


IDEOPOLITOR adalah salah satu bentuk perkaderan Muhammadiyah yang berorientasi pada pembinaan ideologi dan kepemimpinan untuk menciptakan kesamaan dan kesatuan sikap, integritas, wawasan, cara berfikir dan cara bertindak di kalangan pimpinan maupun anggota, dalam mewujudkan visi dan misi Muhammadiyah. 

Sebagai organisasi masyarakat islam yang cukup besar di Indonesia, Muhammadiyah memiliki tanggungjawab untuk mengembangkan dan mensosialisasikan ideologi Muhammadiyah, di tengah-tengah multikompleksnya benturan berbagai ideologi dengan berbagai macam kepentingan. 

Dalam hal ini, Muhammadiyah perlu melakukan revitalisasi dan reaktualisasi gerakan di semua tingkatan organisasi, agar dapat memberikan manfaat yang lebih besar dan bermanfaat bagi kehidupan ummat, masyarakat, bangsa dan kemanusiaan, melalui program-program dan kegiatan-kegiatan yang dapat membangun beragama dan berideologi serta program-program dan kegiatan-kegiatan aksi yang lansung dapat menyentuh denyut kehidupan masyarakat luas. 

Peningkatan peran Muhammadiyah, baik yang bersifat kuantitatif maupun kualitatif, harus didasarkan pada idealisme gerakan yang menjadi bingkai landasan gerakan dan pada sikap responsive dan antisipasif terhadap berbagai problem sosial yang berkembang dalam kehidupan nyata di mana Baitul berkiprah. 

Dalam hal ini gerakan perkaderan melalui IDEOPOLITOR Muhammdiyah merupakan salah satu jawaban untuk menyiapkan kader-kader yang memiliki kemampuan, kecakapan, kepekaan, dan semangat juang tinggi yang secara istiqamah dan sistemik berusaha meningkatkan kuantitas dan kualitas gerakan dimaksud, dalam mewujudkan “Tegaknya ajaran Islam dan terwujudnya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya.”



Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

Total Tayangan Halaman

Mengenai MPKSDI Solo

Email: mpksdimuhammadiyahsolo@gmail.com

YouTube MPSDI

Cari Blog Ini